
Bidang Penelitian dan Penalaran LKIM-PENA Sukses Gelar Sekolah Pena Tingkat 2 dengan Materi Penggunaan Aplikasi SPSS
Lembaga Kreativitas Ilmiah Mahasiswa Penelitian dan Penalaran (LKIM-PENA) Universitas Muhammadiyah Makassar kembali menggelar program unggulannya yaitu Sekolah Pena Tingkat 2. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis, 14 Agustus 2025 dan Sabtu, 23 Agustus 2025 ini menghadirkan materi “Penggunaan Aplikasi SPSS” dengan suasana pembelajaran yang penuh semangat.
SPSS (Statistical Product and Service Solutions) merupakan perangkat lunak yang sangat dibutuhkan dalam dunia penelitian, terutama dalam melakukan analisis data yang kompleks. Pada kesempatan kali ini, peserta tidak hanya belajar pengoperasian dasar SPSS, tetapi juga diajak untuk memahami lebih dalam mengenai statistik inferensia.
Materi yang disampaikan meliputi pengenalan jenis-jenis statistik inferensia, cara melakukan analisis korelasi dan komparasi, hingga praktik langsung mengaplikasikan uji independen, uji validitas dan Reliabilitas pada data penelitian. Pada kajian ini, peserta memperoleh bekal teoritis sekaligus keterampilan praktis dalam mengolah dan menganalisis data secara sistematis.
Pemateri pada kajian ini yaitu Kakanda Ummu ‘Athiyah Sudirman, S.Pd (Pengurus Harian LPM Penalaran UNM Periode 2022-2023) memberikan penjelasan yang runtut, sederhana, dan mudah dipahami. Beliau juga menekankan pentingnya keterampilan analisis data sebagai dasar dari penelitian yang valid, reliabel, dan dapat dipertanggungjawabkan. Antusiasme peserta terlihat dari diskusi interaktif yang berlangsung, di mana berbagai pertanyaan diajukan terkait penerapan SPSS dalam penelitian mereka masing-masing.
Segenap keluarga besar LKIM-PENA menyampaikan Jazakillahu Khairul Jaza kepada Kakanda Ummu ‘Athiyah Sudirman atas waktu dan ilmunya yang sangat bermanfaat. Harapannya, materi ini menjadi bekal berharga bagi LKIMers dalam menyusun penelitian berkualitas, serta menjadi langkah penting dalam mencetak mahasiswa yang lebih kritis, analitis, dan produktif dalam menghasilkan karya ilmiah.
Kerja Keras!
Kerja Cerdas!
Kerja Ikhlas!
Sukses!!!

